by DESMAN WAROI
MENYAMBUT BULAN SUCI RAMADHAN -
RAMADHAN TELAH TIBA (Horeee......)
Bulan Ramadhan merupakan bulan yang penuh dengan berkah, bulan yang sangat diistimewakan oleh Allah SWT, pada bulan Ramadhan ini terdapat malam yang lebih baik dari seribu bulan, yang penuh dengan rahmah, ampunan dan pembebasan dari api neraka, bulan Ramadhan dirindukan kedatangannya dan ditangisi kepergiannya oleh orang- orang yang sholeh, Apakah kita termasuk kedalamnya ? Smoga ....
Dari Salman ra. Beliau berkata : "Rasulullah berkhutbah ditengah-tengah kami pada akhir Sya’ban," Rasulullah bersabda : "Hai Manusia, telah datang kepada kalian bulan yang sangat agung, penuh dengan barokah, didalamnya ada malam yang lebih baik dari seribu bulan, bulan dimana Allah SWT telah menjadikan puasa didalamnya sebagai puasa wajib, qiyamullailnya sunnah, barangsiapa yang pada bulan itu mendekatkan diri kepada Allah SWT dengan suatu kebaikan, nilainya seperti orang yang melakukan amalan wajib tujuh puluh kali pada bulan lainnya. (HR. Ibnu Huzaimah)
Hai orang-orang yang beriman diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu, agar kamu bertaqwa. (QS:AI-Baqarah:183)
Bulan Ramadhan bulan yang didalamnya diturunkan Al-Qur’an sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan-penjelasan mengenai petunjuk itu dan pembeda (antara yang hak dan yang bathil) maka barang siapa mendapatkannya hendaklah ia berpuasa. (QS:AI-Baqarah:185)
Dari Ubaidah bin Sharnit, bahwa ketika Ramadhan tiba. Rasulullah bersabda : "Ramadhan telah datang kepada kalian, bulan yang penuh berkah, pada bulan itu Allah SWT akan memberikan naungan~Nya kepada kalian, Dia turunkan rahmat-Nya, Dia hapuskan kesalahan-kesalahan dan Dia kabulkan do’a. Pada bulan itu Allah SWT akan melihat kalian berlomba melakukan kebaikan. Allah SWT akan membanggakan kalian di depan Malaikat. Maka perlihatkanlah kebaikan diri kalian kepada Allah SWT, sesungguhnya orang yang celaka adalah orang yang pada bulan itu tidak mendapat rahmat Allah SWT. (HR. Tabrani).
Barang siapa puasa karena iman dan mengharap pahala dari Allah SWT ia akan diampuni semua dosanya yang telah lalu. (HR. Bukhari-Muslim)
Apabila bulan Ramadhan telah datang pintu syurga dibuka, pintu-pintu neraka ditutup dan syetan-syetan dibelenggu. (HR. Bukhari-Muslim)
Allah SWT berfirman: “Kecuali puasa, puasa itu untuk Ku dan Akulah yang akan membalasnya. la tinggalkan nafsu syahwat dan makanannya semata-mata karena Aku”. Orang yang berpuasa mendapat dua kebahagiaan ketika berbuka, dan ketika berjumpa Rabb-nya. Bau mulut orang yang berpuasa disisi Allah SWT lebih wangi daripada bau parfum.” (HR. Muslim)
Berapa banyak orang yang melaksanakan ibadah puasa, tapi mereka tidak mendapatkan apa-apa kecuali lapar dan dahaga saja.
Selamat datang Bulan Suci Ramadhan, bulan penuh rahmah dan pengampunan. Sambil mempersiapkan diri baik secara fisik dan juga mental. Mudah-mudahan kita masih diberikan kesempatan oleh Allah SWT, untuk bertemu dengan bulan suci Ramadhan yang beberapa hari lagi akan tiba. Amin Ya Rabbal Alamin.
Menurut Rasulullah SAW profesi yang terbaik adalah perdagangan namun bukan berarti profesi yang lain tidak baik, semua profesi yang diridhai oleh ALLAH SWT insyaallah baik. Namun penegasan disini adalah perdagangan (jual beli).
Dewasa ini sistem jual beli telah diatur sedemikian rupa sehingga pasar tempat orang biasanya bertransaksi tidak hanya pasar tradisional, supermarket dan minimarket. Sekarang sudah ada pasar yang disebut dengan pasar surat berharga atau Bursa Efek, seperti yang kita kenal ada BEJ (Bursa Efek Jakarta yang sudah berganti nama dengan Bursa Efek Indonesia) BES dan lainnya.
Saham adalah aset (harta) sehingga aset ini dapat ditukar dengan uang atau diperjualbelikan. Jual beli saham akan halal apabila :
- Perusahaan (emiten) dalam ber- produksi menghasilkan produk-produk yang halal dan bukan produk haram atau turunannya
- Pendapatan yang dihasilkan oleh perusahaan bukanlah berasal dari bunga (riba)
Dengan mayoritas penduduk negeri ini adalah muslim maka potensi saham syariah dengan perusahaan yang tergabung didalamnya adalah perusahaan yang bergerak dan teruji secara syariah akan membangkitkan perdagangan sektor ini dimasa yang akan datang, Semoga.
Langganan:
Postingan (Atom)